Kegiatan – Kelas Inspirasi Karyawan GI

Sebagai rangkaian kegiatan 1000 Anak Asuh Grand Indonesia (GI), Rabu (30/5), karyawan GI didampingi GNOTA melaksanakan kelas inspirasi di SDN Legok 4, Tangerang, Banten. Kegiatan dimulai setelah sholat Dzuhur berjamaah, tepatnya jam 13.00 WIB. Ada beberapa kelompok yang disiapakan sesuai dengan kelas yang ada, di dalam 3 ruang kelas yang digunakan. Masing-masing ruang terdiri dari 2 kelas yang berbeda. Kegiatannya pun berbeda untuk masing-masing ruangan tersebut.

Menggambar, mewarnai, menyanyi, peragaan busana dan lainnya, merupakan kegiatan yang sudah disiapakan kakak-kakak dari GI. Termasuk perlengkapan yang sudah disediakan sebelumnya.  Harapannya agar anak-anak diajak untuk lebih luas mengenal cita-cita, lebih berani untuk menyampaikan sesuatu dan membangun percaya diri dengan baik.

Kurang lebih 2 jam lamanya waktu kegiatan berlangsung. Dilanjutkan dengan membagikan goody bag yang berisi perlengkapan dan peralatann sekolah untuk masing-masing siswa SDN Legok 4, Tangerang. Kemudian dilanjutkan foto bersama seluruh peserta kegiatan, pertanda kegiatan selesai dilaksanakan.

Ucapan terima kasih yang besar dari Kepala Sekolah beserta dewan guru dan komite sekolah atas segala kegiatan dan bantuan yang diberikan. Semoga bisa menjadi barokah di bulan Ramadhan, dan bermanfaat untuk anak-anak SDN Legok 4, Tangerang. Terus sekolah untuk meraih cita-cita yang lebih baik.

No Comments

Post a Comment